بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ Kata mutiara nasehat ini Terinspirasi dari mutiara Qur'an , hadits dan perkataan ulama. jika ada yang salah mohon dimaafkan yang sebesar-besarnya. Tujuan kami hanyalah semakin mempermudah pemahaman kita dalam mempelajari ajaran agama islam. semoga bermanfaat amiien. 61. Ingatlah Allah diwaktu senang... “Ingatlah Alloh di waktu lapang niscaya Dia akan menolongmu saat kesulitan, dan segala sesuatu pasti sudah jadi kehendak-Nya .dibalik kesabaran ada kemenangan, dibalik ujian dan cobaan ada solusi pemecahan dan dibalik kesulitan pasti ada kemudahan.” (syair ashabul muslimin dari hadits nabi) 62. Hilangnya rasa malu dan akibatnya “Nyaris tak ada kebaikan sama sekali seseorang yang tidak punya rasa malu. Padahal malu adalah sebagian dari iman. Kalau malu hilang sudah pasti pertanda rusaknya keimanan seseorang. Maka pantaslah nabi berwasiat “jika kau tidak malu berbuatlah semaumu”. Memang tak ada orang yang sudah kehilangan malu melainkan orang yang hilang akal meskipun secara penampilan kelihatan waras”. (syair ashabul muslimin dari hadits nabi) 63. Istiqomah adalah nasehat terbaik Rasulullah saw pernah bersabda”Berimanlah kepada Allah dan Istiqomahlah. Ternyata dua nasehat itu walaupun Cuma dua kata namun jika diamalkan sulitnya tidak main-main. Karena nasehat ini adalah nasehat terbaik dari rasulullah karena tak ada yang punya nasehat ini (pertama kali) melainkan rasulullah”. Karena itulah surga memang balasan yang pantas bagi orang beriman yang istiqomah sampai akhir hayat”. (syair ashabul muslimin dari hadits nabi) 64. Amalkan semampunya “Amalkan yang wajib dahulu baru yang dianjurkan (sunah)semampunya. Halalkan yang halal dan haramkan yang haram jangan suka menyamarkan hukum demi hawa nafsu. Jangan suka membuat amalan-amalan baru yang tidak ada anjurannya dari rasul karena bisa jadi itu perbuatan setan.” Ketiga hal itu bila dilaksanakan dengan baik maka rasulullah menjamin InsyaAllah masuk surga” (syair ashabul muslimin dari hadits) 65. Bersuci adalah separuh dari keimanan “Bersuci adalah separuh dari keimanan”. Karena ibadah wajib (sholat dan puasa) tidak diterima tanpa bersuci terlebih dahulu. Yaitu sebelum beribadah harus berwudhu dan ibadah wajib tidak sah dalam keadaan haidh”. (syair ashabul muslimin dari hadits) 66. Hendaklah memuji Allah saat mendapatkan kebaikan Maka barang siapa mendapatkan kebaikan, hendaklah ia memuji Alloh. Karena tak ada pertolongan melainkan daripada Allah. dan barang siapa mendapatkan selain itu (keburukan), hendaklah ia tidak mencela kecuali dirinya sendirinya. Karena segala perbuatan pasti ada konsekuensinya.” Yang baik mendapatkan balasan yang baik, yang jelek akan mendapatkan balasan yang jelek pula. Tak akan pernah terbalik karena itu sudah menjadi ketentuan Allah." (Syair ashabul muslimin dari hadits nabi) 67. Dunia adalah tempat berjualan amal kepada Allah “Setiap jiwa manusia melakukan amal untuk menjual dirinya, maka sebagian mereka ada yang membebaskannya ( dari siksa Alloh) dengan amalan-amalan shalih dan sebagian lain ada yang menjerumuskannya (dalam siksa-Nya) karena mengerjakan amalan-amalan buruk.” “Karena tidak ada perbuatan buruk ataupun baik walaupun sebesar biji zarah pasti pelakunya akan melihatnya dan mendapatkan balasannya pada hari pengadilan”. “Karena itu gadailah surga dengan amalan-amalan shalih yang kamu kerjakan didunia. Janganlah kamu menggadai kenikmatan surga dengan kenikmatan dunia yang sementara dengan berbuat maksiat yang kamu lakukan didunia”. (syair ashabul muslimin dari hadits nabi) 68. Sedekah penerang alam kubur “Dzikir, menolong orang kesusahan, menyerukan kebaikan, melarang kemungkaran, mempergauli istri dengan baik, menyingkirkan penghalang dari jalan adalah sedekah. Perbanyaklah sedekah meskipun kecil tapi yang penting istiqomah, karena sedekah adalah penerang gelapnya alam sesudah mati (alam barzah)”. (syair ashabul muslimin dari hadits) 69. Kebenaran dan keburukan “Kebenaran adalah apa yang membuat jiwa menjadi tenang, keburukan adalah apa saja yang membuat hatimu resah walaupun banyak orang membenarkan keburukan itu”. (syair ashabul muslimin dari hadits nabi) 70. Tetapkan pendirian teguhkan keimanan “Jangan melihat kebenaran dari banyaknya pengikut, karena kebanyakan manusia hanya suka menyangka-nyangka dan mengkira-kira. Tapi lihatlah kebenaran itu berdasarkan pandangan Tuhan (Allah SWT), karena itulah kebenaran yang mutlak”. “dan al-Qur’an adalah petunjuk dari Tuhan yang mudah dipahami dan al hadits (sabda nabi) adalah penjelasan Qur’an paling hakiki”. (syair ashabul muslimin dari surat al-anam ayat 116) |
Jumat, 11 Mei 2012
Home »
Syair dan Nasehat
» Mutiara Nasehat No. 61 - 70
0 komentar:
Posting Komentar
silahkan komentarnya jika ada link mati harap lapor. jazakumullah