Sabtu, 17 September 2016

WASPADA ! ALIRAN SESAT MAKIN MARAK

MUKADIMAH AYAT :


وَأَنَّ هَٰذَاصِرَاطِي مُسْتَقِيمًا فَاتَّبِعُوهُ ۖوَلَا تَتَّبِعُوا السُّبُلَ فَتَفَرَّقَ بِكُمْعَنْ سَبِيلِهِ ۚذَٰلِكُمْ وَصَّاكُمْ بِهِ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ

dan bahwa (yang Kami perintahkan ini) adalah jalan-Ku yang lurus, maka ikutilah dia, dan janganlah kamu mengikuti jalan-jalan (yang lain), karena jalan-jalan itu mencerai beraikan kamu dari jalan-Nya. Yang demikian itu diperintahkan Allah agar kamu bertakwa.

(Surat Al-An'am Ayat 153)

حُرِّمَتْ عَلَيْكُمُ الْمَيْتَةُ وَالدَّمُ وَلَحْمُ الْخِنْزِيرِ وَمَا أُهِلَّ لِغَيْرِ اللَّهِ بِهِ وَالْمُنْخَنِقَةُ وَالْمَوْقُوذَةُ وَالْمُتَرَدِّيَةُ وَالنَّطِيحَةُ وَمَاأَكَلَ السَّبُعُ إِلَّامَا ذَكَّيْتُمْ وَمَاذُبِحَ عَلَى النُّصُبِ وَأَنْ تَسْتَقْسِمُوا بِالْأَزْلَامِ ذَلِكُمْ فِسْقٌ الْيَوْمَ يَئِسَ الَّذِينَ كَفَرُوا مِنْدِينِكُمْ فَلَاتَخْشَوْهُمْ وَاخْشَوْنِ الْيَوْمَ أَكْمَلْتُ لَكُمْ دِينَكُمْ وَأَتْمَمْتُ عَلَيْكُمْ نِعْمَتِي وَرَضِيتُ لَكُمُ الْإِسْلَامَ دِينًا فَمَنِاضْطُرَّ فِيمَخْمَصَةٍ غَيْرَمُتَجَانِفٍ لِإِثْمٍ فَإِنَّ اللَّهَ غَفُورٌ رَحِيمٌ

Diharamkan bagi kalian (memakan) bangkai, darah, daging ba­bi, (daging hewan) yang disembelih atas nama selain Allah, yang tercekik, yang dipukul, yang jatuh, yang ditanduk, dan yang di­terkam binatang buas, kecuali yang sempat kalian menyembelih­nya, dan (diharamkan bagi kalian) yang disembelih untuk berha­la. Dan (diharamkan juga) mengundi nasib dengan anak panah, (mengundi nasib dengan anak panah itu) adalah kefasikan. Pada hari ini orang-orang kafir telah putus asa untuk (mengalahkan) agama kalian, sebab itu janganlah kalian takut kepada mereka dan takutlah kepada-Ku. Pada hari ini telah Kusempurnakan untuk kalian agama kalian, dan telah Kucukupkan kepada kalian NikmatKu. dan telah Kuridai Islam itu jadi agama bagi kalian. Maka barang siapa terpaksa karena kelaparan tanpa sengaja berbuat dosa. sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.

(Al-Maidah ayat 3)

MUKADIMAH HADITS

Dari Abu Hurairah Ra. bahwasanya Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda: “Bersegeralah kamu beramal sebelum menemui fitnah (ujian berat terhadap iman) seumpama malam yang sangat gelap. Seseorang yang masih beriman di waktu pagi, kemudian di waktu sore dia sudah menjadi kafir, atau seseorang yang masih beriman di waktu sore, kemudian pada keesokan harinya dia sudah menjadi kafir. Dia telah menjual agamanya dengan sedikit harta benda dunia “, (HR. Muslim).

dari Abu Hurairah -radhiyallahu’anhu- bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Tidak akan terjadi hari kiamat kecuali sampai pada suatu ketika seorang lelaki melewati kuburan seseorang maka dia pun berkata, ‘Aduhai alangkah enaknya kalau aku sekarang berada di tempatnya.’.”

(HR al-Bukhari)
Hadits diatas menjelaskan keadaan akhir zaman mengenai banyaknya ujian berat terhadap keimanan sehingga sorang mukmin berandai-andai ingin cepat mati.


LATAR BELAKANG

Dewasa ini dinegri tanah air ini marak sekali munculnya aliran-aliran aneh yang bisa dibilang sesat karena menyimpang dari ajaran islam yang benar. Terkadang malah mengingkari yang sudah diwajibkan dan berbuat amal-amal yang aneh tidak ada ajarannnya dalam islam. bahkan diindonesia saja jumlah dihitung-hitung ada ratusan dan terus meningkat setiap tahunnya.

Sesat yaitu sesuatu yang menyimpang dari jalan yang dituju (yang benar) dan setiap yang berjalan bukan pada jalan yang benar, itulah kesesatan.Yang dimaksud dengan aliran sesat adalah aliran yang menyimpang dari jalan kebenaran yang ditunjukkan oleh agama.

Kebenaran yang dimaksud adalah firman Allah :
                            
Dan tidaklah patut bagi laki-laki yang mukmin dan tidak (pula) bagi perempuan yang mukmin, apabila Allah dan Rasul-Nya telah menetapkan suatu ketetapan, akan ada bagi mereka pilihan (yang lain) tentang urusan mereka dan Barangsiapa mendurhakai Allah dan Rasul-Nya maka sungguhlah dia telah sesat, sesat yang nyata. (S. Al-Ahzab : 36)

Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:
“Artinya : Dan barangsiapa yang menentang Rasul sesudah jelas kebenaran baginya, dan mengikuti jalan yang bukan jalan orang-orang mukmin, Kami biarkan ia leluasa terhadap kesesatan yang telah dikuasainya itu dan Kami masukkan ia ke dalam Jahan-nam, dan Jahannam itu seburuk-buruk tempat kembali. [An-Nisaa’: 115]

Dan sabda Rasulullah SAW :

"Aku tinggalkan 2 perkara yang kalian tidak akan tersesat selamanya jika kalian berpegang teguh kepada keduanya: Kitabullah wa Sunnati. Keduanya tidak akan berpisah hingga bertemu di telagaku."(HR Hakim)

“Dari ‘Abdullah bin ‘Amr, ia berkata. Rasulullah SAW bersabda,

“Sesungguhnya kaum Bani Israil telah terpecah menjadi tujuh puluh dua golongan. Dan umatku akan terpecah menjadi tujuh puluh tiga golongan. Semuanya akan masuk neraka, kecuali satu golongan”. Lalu sahabat bertanya, “Siapakah mereka itu wahai Rasulullah?” Nabi SAW menjawab, “(Golongan itu adalah orang-orang yang berpegangan pada) semua perbuatan yang telah aku lakukan, serta semua perbuatan yang dikerjakan oleh sahabat-sahabatku,”
(Sunan al-Tirmidzi, 2565)

Dari firman Allah dan sabda Rasulullah dapat disimpulkan bahwa aliran yang sesat itu adalah aliran yang tidak mengikuti Al-Quran, Hadits (Sunnah), dan jalan yang ditempuh oleh mayoritas umat Islam (Ijmak).



CIRI-CIRI ALIRAN SESAT


Berikut kriteria aliran sesat yang dikemukakan MUI tahun 2007

1. Mengingkari salah satu dari rukun iman yang 6

2. Meyakini dan atau mengikuti aqidah yang tidak sesuai dengan Al-Quran dan sunnah.

3. Meyakini turunnya wahyu setelah Al-Quran.

4. Mengingkari otentisitas dan atau kebenaran isi Al-Quran.

5. Melakukan penafsiran Al-Quran yang tidak berdasarkan kaidah-kaidah tafsir.

6. Mengingkari kedudukan hadis nabi sebagai sumber ajaran Islam.

7. Menghina, melecehkan dan atau merendahkan para nabi dan rasul.

8. Mengingkari Nabi Muhammad sebagai nabi dan rasul terakhir.

9. Mengubah, menambah dan atau mengurangi pokok-pokok ibadah yang telah ditetapkan oleh syariah, seperti haji tidak ke baitullah, shalat wajib tidak 5 waktu.

10. Mengkafirkan sesama muslim tanpa dalil syar'i seperti mengkafirkan muslim hanya karena bukan kelompoknya.


7 INDUK GOLONGAN SESAT YANG MENDUNIA

“Sesungguhnya Bani Israil (yahudi) terpecah menjadi 72 millah (agama), sementara umatku berpecah menjadi 73 millah (agama). Semuanya di dalam neraka, kecuali satu millah." Shahabat bertanya, "Millah apa itu?" Beliau menjawab, "Yang aku berada di atasnya dan juga para shahabatku." (HR At-Tirimizi, Abu Daud, Ibnu Majah, Al-Baihaqi dan Al-Hakim)

Dalam menafsirkan hadis tersebut para ulama berpendapat, bahwa yang dimaksud kelompok sesat bukanlah kelompok-kelompok Islam yang muncul karena perbedaan masalah fiqh. Namun yang dimaksud kelompok sesat, adalah kelompok yang memang telah keluar dari ajaran-ajaran pokok Islam. Seperti kelompok yang mengingkari rukun-rukun Islam dan Iman. Jadi kelompok yang mengamalkan rukun Islam dan mempercayai rukun-rukun iman, mereka ini termasuk kelompok yang selamat. Adapun kelompok-kelompok Islam yang ada sekarang ini, kita juga harus melihatnya melalui kacamata di atas. Sejauh mereka mengamalkan syariat Islam serta berakidah dengan aqidah yang islami, maka kita tidak boleh memberinya cap sebagai kelompok yang sesat. 

Akan tetapi dari kaidah hadits diatas telah terbukti maraknya aliran-aliran sesat yang beredar sekarang ini yang telah terlihat jelas dari kacamata segi akidah maupun dari tata cara peribadatannya, bahkan ada kelompok sesat  yang menolak al-Qur’an dan al-Hadits, diantara kelompok-kelompok sesat yang telah dikategorikan oleh ulama-ulama sunah adalah sebagai berikut :
 
Dahulu Umat Islam terpecah menjadi 7 golongan besar lalu golongan besar itu terpecah lagi menjadi golongan kecil antara lain:

1. Mu'tazilah, yaitu kaum yang mengagungkan akal pikiran dan bersifat filosofis, aliran ini  dicetuskan oleh Washil bin Atho (700-750 M) salah seorang murid Hasan Al Basri.
Mu’tazilah memiliki 5 ajaran utama, yakni :
  1. Tauhid. Mereka berpendapat :
    • Sifat Allah ialah dzatNya itu sendiri.
    • al-Qur'an ialah makhluk.
    • Allah di alam akhirat kelak tak terlihat mata manusia. Yang terjangkau mata manusia bukanlah Ia.
  2. Keadilan-Nya. Mereka berpendapat bahwa Allah SWT akan memberi imbalan pada manusia sesuai perbuatannya.
  3. Janji dan ancaman. Mereka berpendapat Allah takkan ingkar janji: memberi pahala pada muslimin yang baik dan memberi siksa pada muslimin yang jahat.
  4. Posisi di antara 2 posisi. Ini dicetuskan Wasil bin Atha  yang membuatnya berpisah dari gurunya, bahwa mukmin berdosa besar, statusnya di antara mukmin dan kafir, yakni fasik.
  5. Amar ma’ruf (tuntutan berbuat baik) dan nahi munkar (mencegah perbuatan yang tercela). Ini lebih banyak berkaitan dengan hukum/fikih.
Aliran Mu’tazilah berpendapat dalam masalah qada dan qadar, bahwa manusia sendirilah yang menciptakan perbuatannya. Manusia dihisab berdasarkan perbuatannya, sebab ia sendirilah yang menciptakannya.
Golongan Mu'tazilah pecah menjadi 20 golongan.

2. Syiah,

 Inilah aliran sesat yang terbesar saat ini dihitung dari jumlah pengikutnya. yaitu kaum yang mengagung-agungkan Sayyidina Ali Kw, mereka tidak mengakui khalifah Rasyidin yang lain seperti Khlifah Sayyidina Abu Bakar, Sayidina Umar dan Sayyidina Usman bahkan membencinya. Kaum ini di sulut oleh Abdullah bin Saba, seorang pendeta yahudi dari Yaman yang masuk islam. Ketika ia datang ke Madinah tidak mendapat perhatian dari khalifah dan umat islam lainnya sehingga ia menjadi jengkel. Golongan Syiah pecah menjadi 22  golongan dan yang paling parah adalah Syi'ah Sabi'iyah.

3. Khawarij, 

 yaitu kaum yang sangat membenci Sayyidina Ali Kw, bahkan mereka mengkafirkannya. Salah satu ajarannya Siapa orang yang melakukan dosa besar maka di anggap kafir. Terkadang berlemah lembut terhadap orang kafir malah bersikap keras dengan orang muslim yang tidak sepaham dengan mereka, tidak segan membunuh karena dianggap murtad jika tidak sepaham dengan mereka.
Golongan Khawarij Pecah menjadi 20  golongan. 

4. Murjiah.

berikut ciri kaum murji'ah ;
  • Al-Murji’ah meyakini bahwa seorang mukmin cukup hanya mengucapkan “Laailahaillallah” saja dan ini terbantah dengan pernyataan hadits bahwa dia harus mencari dengan hal itu wajah Allah, dan orang yang mencari tentunya melakukan segala sarananya dan konsekuensi-konsekuensi pencariannya sehingga dia mendapatkan apa yang dia cari dan tidak cukup hanya mengucapkan saja. Jadi menurut al-murji’ah bahwa cukup mengucapkan “Laailahaillallah” dan setelah itu dia berbuat amal apa saja tidak akan mempengaruhi keimanannya, maka ini jelas bertentangan dengan hadits “dia mencari dengan itu wajah Allah”, maka ini adalah bentuk kesesatan al-murji’ah.
  • Al-Mu’tazilah dan Al-Khawarij meyakini bahwa seorang yang melakukan dosa-dosa besar kekal didalam api neraka, dan ini terbantah dengan sabda Rasulullah “sesungguhnya Allah mengharamkan atas api neraka orang yang mengucapkan Laailahaillallah”. Menurut Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah bahwasanya pengharaman api neraka membakar orang-orang yang mengucapkan “Laailahaillallah” itu ada dua, pertama pengharaman secara mutlak dan ini bagi orang yang mengucapkan “Laailahaillallah” dengan mendatangkan seluruh syarat-syaratnya, konsekuensi-konsekuensinya dan kandungan-kendungannya sehingga dia terlepas dari syirik besar, syirik kecil dan perbuatan-perbuatan dosa besar, kalaupun dia terjatuh kepada perbuatan dosa maka dia bertaubat dan tidak terus menerus diatasnya, maka orang yang sempurna tauhidnya seperti ini diharamkan api neraka untuk membakarnya secara mutlak, yakni dia tidak disentuh oleh api neraka sama sekali. Kemudian yang kedua, yaitu pengharaman yang tidak mutlak dan bersifat kurang, yang dimaksud yaitu pengharaman untuk kekal didalam api neraka, ini bagi orang-orang yang kurang tauhidnya sehingga dia terjatuh kedalam syirik kecil atau dosa-dosa besar yang dia terus menerus didalamnya, maka orang yang demikian ini diharamkan atas api neraka untuk membakarnya dalam jangka waktu yang kekal selama dia belum mengugurkan tauhidnya ketika didunia. Oleh karena itu pendapat al-mu’tazilah dan al-khawarij yang menyatakan bahwa pelaku dosa besar kekal didalam api neraka, ini adalah pendapat yang bertentangan dengan sunnah Rasulullah.
  • Tidak ada dzikir yang lebih utama didunia ini kecuali “Laailahaillallah”.
  • Salah satu sebab dikabulkannya doa adalah dengan menggunakan sifat Allah dan nama-Nya, secara khusus memanggil Allah dengan uluhiyah-Nya, meminta dan berdoa kepada Allah dengan menyebutkan rububiyah-Nya.  “Laailahaillallah” merupakan dzikir dan doa, disebut dengan doa karena orang yang mengucapkan “Laailahaillallah” mengharapkan ridha Allah dan ingin sampai kepada surga-Nya.
Golongan Murjiah pecah menjadi 5 golongan.

5. Najariyah

Kaum yang menyatakan perbuatan manusia adalah mahluk, yaitu dijadikan Tuhan dan tidak percaya pada sifat Allah yang 20. Golongan Najariyah pecah menjadi 3 golongan.

6. Al Jabbariyah, 

Kaum yang berpendapat bahwa seorang hamba adalah tidak berdaya apa-apa (terpaksa), ia melakukan maksiyat semata-mata Allah yang melakukan. Golongan Al Jabbariyah pecah menjadi 1 golongan.

7. Al Musyabbihah / Mujasimah

kaum yang menserupakan pencipta yaitu Allah dengan manusia, misal bertangan, berkaki, duduk di kursi. Golongan Al Musyabbihah / Mujasimah pecah menjadi 1 golongan.
Dan satu golongan yang selamat adalah Ahli Sunah Wal Jama'ah
Wallahu ‘Alam


ALIRAN SESAT YANG MUNCUL DI INDONESIA
                                        
1. Lembaga Dakwah Islamiyyah Indonesia (LDII) / Islam Jamaah

Pendiri : Madigol Nurhasan Ubaidah Lubis bin Abdul bin Thahir bin Irsyad (1915-1982).
lahir di Desa Bangi, Kec. Purwoasri, Kediri, Jawa Timur. Aktif sejak : 1970
Pemimpinnya sekarang : Dr. H. Ahmad Sumarno, M.M, Ph.D.
Paham yang dianut oleh LDII tidak berbeda dengan aliran Islam Jama’ah/Darul Hadits.
Larangan Jaksa Agung RI: 1971 Fatwa MUI : 2005 Pendapat-pendapat mereka:

- Al-Qur’an dan As-Sunnah baru sah diamalkan kalau manqul (keluar dari mulut imam atau amirnya)

- Orang yang tidak masuk golongan mereka dianggap kafir dan najis.

- Pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan, boleh ditebus dengan uang oleh anggota ini.
- Infak mutlak wajib 10% dari penghasilan apapun

- wajibnya/dilembagakan taqiyah

- Nurhasan Ubaidah Lubis Amir (Madigol) itu lebih tinggi derajatnya dan lebih berat bobotnya dari pada manusia sedunia, maka wajiblah para jama’ah bersyukur kepada sang amir, sebab dengan adanya sang amir maka jama’ah pasti masuk surga.

2. Negara Islam Indonesia (NII) KW-9 / Az-Zaitun

Pendiri NII : Sekarmadji Maridjan Kartosoewirjo, Aktif sejak : 7 Agustus 1949 , di Tasikmalaya Jawa Barat
Pemimpin NII KW-9 : Abu Toto Syekh Panjigumilang Fatwa sesat MUI: 2003
Pada tahun 1980-an ketika diadakan musyawarah tiga wilayah besar (Jawa Barat, Sulawesi, dan Aceh) di Tangerang Jawa Barat, diputuskan bahwa Adah Djaelani Tirtapradja diangkat menjadi Imam NII. Lalu ada pemekaran wilayah NII yang tadinya 7 menjadi 9, penambahannya itu KW VIII (Komandemen Wilayah VIII) Priangan Barat (mencakup Bogor, Sukabumi, Cianjur), dan KW IX Jakarta Raya (Jakarta, Tangerang, Bekasi). Pada dekade 1990-an KW IX dijadikan sebagai Ummul Quro (ibukota negara) bagi NII, dan pemerintahan dipegang Abu Toto Syekh Panjigumilang (yang juga Syekh Ma’had Az-Zaitun, Desa Gantar, Indramayu, Jawa Barat) pada tahun 1992.
Penyelewengannya terjadi ketika pucuk pimpinan NII dipegang Abu Toto. Ia mengubah beberapa ketetapan-ketetapan Komandemen yang termuat dalam kitab PDB (Pedoman Dharma Bakti).

Pendapat-pendapat NII KW-9 :

- Harta orang selain NII boleh dirampas dan dianggap halal sebgai harta fa'i dan ghanimah
- Dengan pemahaman teori kondisi perang, maka shalat bisa dirapel, artinya dari mulai shalat zuhur sampai dengan shalat subuh dilakukan dalam satu waktu, masing-masing hanya satu rakaat.
- Dalam puasa sesudah terbit matahari pun masih boleh sahur, sedang jam 5 sore sudah boleh berbuka.
- Wajib bagi setiap jamaah mencari satu orang tiap harinya untuk dibawa tilawah. Lalu diarahkan agar hijrah dan berbaiat sebagai anggota NII. Karena dengan baiat maka seseorang terhapus dari dosa masa lalu, tersucikan diri, dan menjadi ahli surga. Untuk itu peserta ini harus mengeluarkan shadaqah hijrah yang besarnya tergantung dosa yang dilakukan.
- Menghalalkan segala cara untuk bisa berinfak ke organisasi.
- Mengancam anggota yang mundur.

3. Salamullah / LIA EDEN *edan juga bisa

Pendirinya Lia Aminuddin, Aktif sejak : 1995, di Jakarta. Fatwa sesat MUI : 1997 Pendapat-pendapatnya :

- Lia mengaku bertemu Jibril, kemudian sebagai Bunda Maria, dan akhirnya sebagai Jibril
- Anaknya Ahmad Mukti sebagai jelmaan roh Nabi Isa as.
- Imam besar Salamullah Abdul Rahman, sebagai jelmaan Nabi Muhammad saw.
- Mempunyai kitab sendiri yang berjudul Ruhul Kudus.

4. Al-Qiyadah Al-Islamiyah

Pendiri : Ahmad Mushaddeq Aktif sejak : 2001
Fatwa sesat MUI : 2007
Pendapat-pendapatnya :
               
- Mushaddeq adalah Rasul menggantikan Nabi Muhammad SAW bergelar Al-Masih Al-Mau'ud.
- Menganggap musyrik orang diluar Al-Qiyadah
- Tidak menjalankan rukun Islam kecuali shalat sekali dalam satu malam


5. Jemaah Ngaji Lelaku

Pendiri : Yusman Roy
Aktif sejak : 2005, di Lawang, Jawa Timur Fatwa sesat MUI : 2005
Pendapatnya :
- Shalat dengan menggunakan dua bahasa


6. Al-Qur'an Suci

Fatwa sesat MUI: belum ada Pendapat-pendapatnya :
- Tidak mengakui hadits.

- Tidak melakukan kewajiban dalam rukun Islam.

- Memisahkan jamaah dari keluarganya.
- Menghalalkan bersetubuh dengan keluarga dekat meski tanpa ikatan pernikahan
- Imam tertinggi dalam kelompok tersebut sebagai rasul
- Tidak wajib wudhu sebelum shalat

7. Ingkar Sunnah

Ada tiga jenis kelompok Inkar Sunnah.

a. Kelompok yang menolak hadits-hadits Rasulullah SAW secara keseluruhan

b. Kelompok yang menolak hadits-hadits yang tak disebutkan dalam al-Qur’an secara tersurat ataupun tersirat.
c. Kelompok yang hanya menerima hadits-hadits mutawatir (diriwayatkan oleh banyak orang setiap jenjang atau periodenya, tak mungkin mereka berdusta) dan menolak hadits-hadits ahad (tidak mencapai derajat mutawatir) walaupun shahih.
Pemimpinnya di Indonenesia : Irham Sutarto.
Inkar Sunnah di Indonesia muncul tahun 1980-an Fatwa sesat MUI : 1983 .

Pendapatnya :

- Tidak mempercayai hadits Nabi saw sebagai landasan Islam

8. Isa Bugis

Pemimpin : Isa Bugis (1926)di Aceh Pidie tahun 1926
Aktif : sejak 1980 di Rawamangun, Jakarta
Fatwa Sesat : Departeman Agama RI 1972 Pendapat-pendapat mereka :

- Mengartikan Al-Qur’an semaunya, tidak sesuai dengan petunjuk Rasulullah saw, misalnya, Al-Fiil yang artinya gajah menjadi meriam atau tank baja.
- Tidak percaya mukjizat, dan menganggap mukjizat tak ubahnya seperti dongeng
- Nabi Ibrahim menyembelih Ismail itu dianggapnya dongeng belaka.
- Tafsir Al-Qur’an yang ada sekarang harus dimuseumkan, karena salah semua.
- Al-Qur’an bukan Bahasa Arab, maka untuk memahami Al-Qur’an tak perlu belajar Bahasa Arab.
- Lembaga Pembaharu Isa Bugis adalah Nur, sedang yang lain adalah zhulumat, maka sesat dan kafir.
- Air zam-zam adalah air bekas bangkai,
- Ka`bah adalah berhala
- Nabi Muhammad SAW adalah pembangkit imperialisme Arab.
- Ilmu-ilmu tauhid, fiqih dan sejenisnya menurutnya adalah syirik
- Agama itu akal
- Juru dakwah dari negeri arab yang menyebarkan agama Islam ke berbagai negeri disebutnya sebagai orang-orang yang mabuk yang haus darah dan harta.

9. Ahmadiyah

Pemimpin: Mirza Ghulam Ahmad (1835-1906)
 Aktif: Sejak 1889 di Pakistan,
 masuk Indonesia 1924
Fatwa sesat MUI: 1980 dan 2005

Ajarannya :
1.       Penodaan Agama Ahmadiyah dengan Nabi Palsunya Mirza Ghulam Ahmad
2.       Mirza Ghulam Ahmad mengaku diutus Allah untuk seluruh manusia (sesudah Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam padahal tak ada nabi terakhir setelah Rasulullah saw
3.       Ghulam Ahmad membajak ayat-ayat Al-Qur’an tentang Nabi Isa as namun dimaksudkan untuk diri Mirza.
4.       Mirza Ghulam Ahmad mengaku bahwa Allah itu berasal dari Mirza Ghulam Ahmad
5.       Menganggap semua orang Islam yang tidak mempercayai Mirza Ghulam Ahmad sebagai Rasul adalah musuh / dianggap kafir dan dilaknat.
6.       Memutar balikkan ayat-ayat Al-Qur’an

10. Baha'i


Pendiri : Bahaullah / Mirza Husein Ali (1917 – 1892),

Ajarannya :
1.Ibadah sembayang satu kali sehari
2.Berkiblat ke Gunung Karmel Israel
3.Berpuasa hanya 17 hari
4.Punya 9 hari besar / hari raya


11. Jaringan Islam Liberal

Pemimpin : Ulil Abshar Abdalla Aktif : sejak 2001
Fatwa sesat MUI : 2007 Pendapat-pendapat mereka
Pemikiran liberal ini telah masuk kekampus-kampus islam diIndonesia anda patut waspada menyekolahkan anak ke universitas Islam Negri karena sebagiannya telah tercemar liberal.

Ajarannya :
- Menyamakan semua agama, semuanya menuju jalan kebenaran / pluralisme
- Menganggap hukum islam itu zalim sehingga bila diterapkan syari'at Islam yang pertama jadi korban adalah kaum wanita
- Mereka menggugat kebenaran Islam karena kata mereka kebenaran agama itu relatif, dan mengajak melihat kebenaran pada agama lain.
- Vodka (sejenis minuman keras) bisa dihalalkan di Rusia karena daerahnya sangat dingin
- Menganggap Al-Quran sebagai produk budaya dan mengajak mengadakan studi kritik akan keaslian Al-Quran

12. Al-Quran Suci

Fatwa sesat MUI: 2007 Pendapat-pendapat mereka :
- Tidak mengakui hadits.
- Tidak melakukan kewajiban dalam rukun Islam.
- Memisahkan jamaah dari keluarganya.
- Memperbolehkan berzina dengan iparnya

13. Mahesa Kurung

Pemimpin : As-Sayyid al-Habib Faridhal Attros al-Kindhy
Aktif sejak : 1984 Fatwa sesat MUI: 2006
Alasan :
1.       Menyebarkan kemusyrikan
2.       Mengajari ilmu kebal, sihir, jimat-jimat bertuah dsb
3.       Pengajian dan ceramah keagamaan yang diikuti dengan penjualan benda-benda bertuah (jimat).
4.        Pengajian atau ceramah keagamaan yang diselingi dengan aksi-aksi kesurupan (membuat salah satu pengikut menjadi kesurupan), penyembuhan-penyembuhan secara ghaib, ramalan-ramalan, demonstrasi kekebalan, dan lainnya yang jauh dari hukum syara?.
5.       Pengajian atau ceramah keagamaan yang selalu diselingi oleh pesan-pesan khusus untuk MENGKULTUSKAN guru mereka (membeli barang pribadi guru tsb, mencantumkan nama guru mereka untuk dishalawatkan, memberikan suatu pemikiran syirik yaitu seakan-akan para pengikutnya akan ditolong oleh guru mereka dimanapun mereka berada seakan-akan guru mereka bukan manusia biasa, dll).
6.       Pengajian atau ceramah keagamaan yang diselingi dengan cerita-cerita tentang kesaktian seseorang, tentang ilmu-ilmu ghaib yang bisa dipelajari yang dimaksudkan untuk memberikan pandangan bahwa mereka seakan-akan mengenal betul dunia ghaib.
7.       Mereka mengaku mengetahui hal ghoib, punya karomah seperti wali dan rasul. padahal mereka akan menutup mata anda dengan ayat :
Dialah (Tuhan) Yang Mengetahui hal-hal ghaib, Maka Dia tidak memperlihatkan kepada seorangpun tentang hal yang ghaib itu. Kecuali kepada Rasul (utusan) yang diridhai (dipilih) -Nya,…(Q. S. al-Jin: 26-27)
Catatan : ternyata aliran ini yang telah menyebar dewasa  mempengaruhi remaja-remaja sekolah sehingga mereka mempunyai ilmu hitam semacam ilmu kebal senjata buat tawuran, ilmu memikat lawan jenis, ilmu maling, ilmu kesurupan, memanggil jin setan dan sebagainya yang katanya dari ajarannya mengambil dari al-Quran karena dijimat ada tulisan arab ternyata adalah kalimat-kalimat kemusyrikan.


14. Wahidiyyah

Pemimpin : Abas
Fatwa Sesat MUI Tasikmalaya
Pendapat –pendapat mereka :
- Ghauts Hadza Zaman punya kewenangan menanamkan dan mencabut iman seseorang.
- Sosok Mbah Abdul Majid dianggap sebagai juru selamat bagi umat di zaman sekarang

15. Islam sejati

Pemimpin : Heri dan Akhyari
Fatwa Sesat MUI Banten : 2007
Pendapat :

- Menyembah Tuhan dengan bersujud menghadap ke empat arah penjuru angin


16. Ahmad Sayuti (Nabi Palsu)

Pemimpin : Ahmad Sayuti Fatwa Sesat MUI : 2007
Pendapat :
- menganggap dirinya sebagai nabi yang diutus Allah dan Nabi Muhammad bukan nabi terakhir
- Al-Quran adalah kitab hukum bahasa Arab peninggalan Nabi Muhammad putra Abdullah yang ditulis oleh para sahabatnya atas perintah Muhammad.
- Mengaku kalau Al-Quran turun pada tahun 1993 saat dirinya mendapatkan wahyu
- Menganggap tafsir Al-Quran selama ini hanya kebohongan belaka
- Kitab hadis Bukhori hanya kitab bohong yang isinya bukan perkataan Nabi Muhammad

17. Darul Arqam

Pemimpin : Syeikh Suhemi Fatwa sesat MUI: 1994

Pendapat :
- Aurad Muhammadiyah Darul Arqam diterima secara langsung oleh Syekh Suhaemi, tokoh Darul Arqam, dari Rasulullah SAW di Ka'bah dalam keadaan terjaga.
Selain aliran-aliran ini masih banyak aliran yang dianggap sesat,

misalnya : Al-Quran Hijau, Al-Haq, Amanat Keagungan Ilahi, Bumi Segandu, Hidup dibalik Hidup, dan lain-lain. Pengawas Aliran Kepercayaan Masyarakat ( Pakem) selama 1980 hingga 2006 mencatat adanya 250 ajaran sesat di Indonesia.

18. Aliran-aliran kebatinan Islam

Di Indonesia banyak sekali aliran-aliran kebatinan yang harus diwapadai ajarannya,

Aliran kebatinan di Indonesia menurut H.M. Danuwiyoto tidak terlepas dari pengaruh ajaran Syekh Siti Jenar pada abad ke-14 Masehi yang dianggap sesat oleh para Wali yang ada di Indonesia saat itu.

Berikut ini adalah aliran-aliran yang berkembang di berbagai wilayah Indonesia :

1.       Banjarnegara

-          Perjalanan Tri Luhur

2.       Bangkalan

-          Agama Baru Banyu Urip,
-          Ilmu Laduni Sepalu,

3.       Bantul
-          Kasunyatan Ngantek,
-          Pekerjaan Baru
-          Hadisono Guasar,

4.       Banyumas
-  Moyah Kaki Kroya,
-Tri Luhur Tulus

5.       Blitar

-Murti Tomo Waskito,
-Paguyuban
- Pambuko Jiwa,
-Purwatin Sanggar
- Penataran,
-Sukmo Sejati,
- Kebatinan Islam,
-Ilmu Kebatinan
-Kwaruh Jowo Dipo,

6.       Boyolali

-          Agama Jiwa

7.       Kebumen
-          Tripitaka,
-          Balai Sabdo Kamanungsan,
-          Kebatinan Jiwo
-          Penganut Sunan Kalijogo

8.       Kudus
-          Buda Budi Jawi

9.       Jakarta
-          Perkumpulan Persaudaraan Kejiwan
-          Susilo Budi Utomo,
-          Kekeluargaan,
-          Perhimpunan Kemanusiaan,
-          Kesatuan
-          Rakyat Indonesia Murni,
-          Yayasan
-          Olah Raga Hidup Baru,
-          Perhimpunan Kamanungsan,
-          Paguyuban Kebatinan,
-          Pangudi
-          Ilmu Kebatinan Intisaring Rasa,
-          Dewan Musyawarah Perjalanan,
-          Sari Budoyo,
-          Paguyuban Pakerti Urip
-          Perhimpunan Budi Rahayu,
-          Furhan Sawutunggal,
-          Persatuan Dilah,
-          Hidup Betul,

8.       Jatinegara

-          Tarekat Hak Miliyah,

9.       Jember

-          Purwo Ayu Jember

10.   Kediri

-          Sangkan Paran Kasampurnan

11.   Klaten

-          Mesu Budi Ngawula Tuhan,
-          Kaesepuhan Pribadi Asli,
-          Mardi Utomo
-          Paguyuban Eklasing Budi
-          Murko,
-          Sastro Ceto,
-          Hardo Pusoro,
-          Sukmo Nglemboro
-          Kawula Melindung Tuhan,
-          Percaya Diri Sendiri,
-          Kawruh Bejo,
-          Swasjoyo,
-          Gayuh Kasunyatan,
-          Kejaten,
-          Budi Utomo,
-          Budi Wismo,
-          Gito Roso,
-          Mahayana,
-          Ngudi Rahayu Lumajang
-          Purwo Mardi Utomo,


12.   Magelang

-          Islam Agama Hak,
-          Budo Putih
-          Pakis Mataram
-          Kebatinan Ilmu Hak

13.   Mojokerto
-          Margasuci Rahayu Prono

14.   Pati
- Perguruan Kebatinan Budi Luhur,
-  Budi Mulyo,
-Sumarah,
- Wismo Broto Pandowo,
-Suci Rahayu,
-Ilmu Ma'rifat,
-Ilmu Sejati,
-  Bahai,

15.   Ponorogo

-          Jawa Budo Lugu           

16.   Purbolinggo
-          Hedobusana Kalimanah, P
-          Penganut Sunan Gunung Jati ,
-          Kasunyatan

17.   Purworejo

-Setya Budi Perjanjian,
-Kawruh Kasunyatan

18.   Rembang

- Ilmu Rasa Sejati,
- Pramana Sejati

19.   Semarang

-Badan Kebatinan Indonesia,
-Mudo Darmo,
-Pembuko Jiwo,
- Subud


20.   Sleman

-Kamanungsan




21.   Solo
-Astrobroto ,
-Astogino,
- Pangestu,
- Ilmu Sejati,
- Perjalanan Jiwa Ayu,
-Susila Budi Darma,
- Perwatin,
- Paguyuban Puji Sila,


22.   Surabaya
-Paguyuban Ilmu Sejati,
-Paguyuban Sumarah Surabaya,
- Purwo Ayu Mardi Utomo,
-Ilmu Perjalanan Lugu Sejati,
-Langgar Candi Buwono,
-Wirid,

21. Temanggung

-Adam Purnama,
-Tri Darma Indonesia,
-Mardi Santosaning Budi,
-Pelajaran Semedi

23.   Tulung Agung
-          Perjalanan Dewa Mulya,
-          Trajutrisno


24.   Wonogiri

-Jiwa Ayu

25.   Wonosobo

-Kawula Warga Naluri (KWN)


26.   Yogyakarta

-Adam Makrifat Gunung Kidul,
- Sapto Darmo Sorokarsan,
- Ajaran Jiwa Indonesia (AJI),
- ASK (Angudi Santosaning Kautaman),
- Barisan Kempong Perot,
-Budi Pekerti,
- GMKI (Gabungan Musyawarah Kebangsaan Indonesia),
-Islam Kasampurnan,
-MSB (Mardi Santosaning Budi),
-Nasional liberal
- Naluri Kabudayan,
- Paguyuban
- "O" (das),
-PEBM,
-Pangudi Amrih Tentrem,
-Perjalana Tubangan,
-Perhimpunan Prikemanusiaan,
-Paguyuban Kebatinan Kawruh Lugu,
-Psyichologisme Baciro Baru,
- Roso Sejati,
-SBP,
- Sejarah Keraton,
-TEK (Tri Eka Kapti),
- Tasawuf,
-Buda Islam,
-Ilmu Kawaskitan Sistim Timur,
-  Perhimpunan Kebatinan Prakarti,
- Tugo Roso Jati,
-Sabdo Karso,
- Poma Pami,
-Setia Budi Perjanji Empat hari,
-Imbalwacono,
-Islam Kamil


ALIRAN YANG MUNCUL BARU-BARU INI

1.       Gafatar / Gerakan Fajar Nusantara

-          Pendiri : Ahmad Musadeq
Ternyata yang juga mantan pendiri aliran sesat al-qiyadah al-islamiyah, mungkin karena aliran al-qiyadah sudah terendus kesesatannya didepan publik dia mencoba menamainya dengan nama baru yang tidak semua orang akan curiga.

Berikut Penjelasannya singkat aliran ini :

Organisasi Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) merupakan metamorfosa dari organisasi Al Qiyadah Al Islamiyah. Organisasi yang didirikan Ahmad Musadeq itu bersalin rupa untuk menghindari tekanan pemerintah. "Mereka berubah format menjadi organisasi yang lebih modern.
 organisasi yang didirikan sejak 2012 itu saat ini memiliki puluhan ribu pengikut yang tersebar di seluruh provinsi. Sebanyak 7.800 di antara mereka merupakan jajaran pengurus yang ada di tingkat provinsi. "Para pengurus dilantik langsung oleh Musadeq.

Kesimpulan itu juga diperkuat lewat dokumen yang disita polisi saat menggerebek kantor Gafatar di Lamgapang, Aceh, pada Januari 2015. Dokumen itu menjelaskan pelantikan 27 pengurus Gafatar Aceh. "Mereka mengucapkan persaksian yang menyatakan siap berkorban jiwa, raga, harta, benda untuk mengikuti ajaran mesias, yaitu Musadeq. Persaksian ini diucapkan para pengurus, bukan semua pengikut.

Musadeq alias Abdussalam dulu merupakan terpidana kasus penistaan agama. Majelis hakim Pengadilan Jakarta Selatan menjatuhkan vonis 4 tahun penjara karena menyebarkan ajaran sesat lewat Al Qiyadah Al Islamiyah. Ajaran ini tidak menganjurkan ibadah salat dan meyakini nabi lain setelah Muhamad saw. Ajaran ini dikembangkan Musadeq akibat perbedaan haluan dengan pendiri Negara Islam Indonesia KW IX, Panji Gumilang. Vonis pengadilan kala itu tak menyurutkan upaya Musadeq untuk menyebarluaskan ajarannya. Ia kembali mengajak para pengikutnya mendirikan Komunitas Millah Abraham (KOMAR). Organisasi inilah yang kemudian bersalin rupa menjadi  gafatar .

 Organisasi ini cepat menuai simpati karena banyak berperan dalam aktivitas sosial kemasyarakatan, begitulah realitas kenyataan jaman ini karena alas an ekonomi banyak yang menjual akidahnya untuk kebahagiaan sesaat, Naudzubillah

2.       ISIS / ISLAMIC WORLD STATE IRAN SURIAH

Untuk penjelasan dan berbagai kesesatan ISIS telah kami tulis sebelum secara lengkap di alamat ini http://ashabus-samaaun.blogspot.co.id/2015/03/tanda-kiamat-munculnya-pasukan-dajjal.html

Secara garis besar ajarannya adalah merekrut orang sebanyak-banyaknya untuk mengambil alih suriah, iran dan negri timur tengah untuk dijadikan negara islam abal-abal buatan mereka, mereka anggap semua yang mengingkari ajaran dan perjuangan mereka dianggap musuh atau kafir walaupun dia muslim. Waspadalah aliran ini mulai muncul disebagian kecil diwilayah Indonesia. Dan ada web-web isis Indonesia yang harus kita waspadai.
                                                         

PARTISIPASI PEMBACA

Karena maraknya aliran sesat yang muncul di Indonesia maka kita harus waspada dan saling mengingatkan agar kita selamat dunia dan akhirat, oleh karena itu keterbatasan ilmu dan waktu penulis maka pembaca yang dirahmati Allah dapat menambahkan aliran-aliran sesat apa saja yang muncul dijaman sekarang khususnya diindonesia dikolom komentar, setelah muncul dikolom komentar nanti penulis akan memasukannya kedalam postingan ini demi kemaslahatan umat islam umumnya.

Terima kasih atas segala perhatian mohon maaf atas segala kekurangan karena yang benar dari Allah SWT yang salah dari kekurangan dan keterbatasan kami.

Wallahu’alam





























4 komentar:

madara mengatakan...

BERIKUT INI ADA ALIRAN SEKS BEBAS SESAT

1. Satria Piningit Weteng Buwono

Agus Imam Solihin mendirikan aliran Satrio Piningit Weteng Buwono pada tahun 2002. Agus mengajarkan kepada pengikutnya untuk meninggalkan sholat, puasa, menggugurkan rukun Islam, dan menjalankan hubungan seksual sesama pasangannya secara bersama-sama dalam satu ruangan. Agus sendiri juga mengaku sebagai Imam Mahdi.

Padepokan Agus di Perumnas III Bekasi Timur. Setelah diusir oleh warga, padepokan kemudian pindah ke Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Setelah mengadakan rapat dengan Kejari, kepolisian, Kodim, Kesbanglinmas, Depag, dan beberapa instansi lain, Bakorpakem memutuskan ajaran Satrio Piningit Weteng Buwono menyimpang.

Agus menyerahkan diri ke polisi pada tanggal 29 Januari 2009 setelah beberapa hari diburu polisi. Pada tanggal 30 Juli 2009 Agus Imam Solihin divonis penjara dua tahun enam bulan penjara oleh majelis hakim PN Jaksel.

2. Aliran ‘Surga Adn’ di Cirebon

Pimpinan aliran sesat ‘Surga Adn’ bernama Ahmad Tantowi. Dia ditangkap bersama 8 pengikutnya oleh Reskrim Polda Jawa Barat karena menyebarkan ajaran sesat pada 2010 lalu. Di markas sekte ini, polisi mengamankan emas batangan palsu, senjata keris kuno, logistik tempat pemujaan, aksesoris ritual penyembahan, dan cairan yang diduga untuk pelumas melakukan hubungan intim.

Aliran sesat itu memang membahayakan generasi muda. Sebab ajaran aliran ‘Surga Adn’ salah satunya mengajarkan pensucian dosa bagi para gadis dengan cara disetubuhi. Dan beberapa kesaksian dari mantan pengikutnya menyebutkan bahwa salat lima waktu bisa digantikan dengan membangun rumah singgasana istana tempat tinggal mereka.

3. Aliran Hakekok di Banten

Kesesatan aliran ini diungkap 2009 lalu. Adalah Ketua MUI Banten KH Aminudin Ibrohim yang menyebut bila aliran Hakekok di Kabupaten Pandeglang, Banten merupakan aliran yang menyimpang dari ajaran Islam.

Oleh karena itu MUI Banten mendesak Badan Koordinasi Penganut Aliran Kepercayaan Masyarakat (Bakorpakem) segera bertindak tegas. Sebab jika terlambat, dikhawatirkan akan lebih meresahkan masyarakat.

Aliran Hakekok di Pandeglang adalah variasi dari tasawuf dan ritual menyimpang. Tata cara ibadah mereka dilakukan di tempat gelap. Selain itu laki-laki dan wanita yang bukan muhrimnya diperbolehkan berhubungan badan.

4. Children of God (COG)

Ajaran ini pernah marak di Bandung, Jakarta dan beberapa kota seks lainnya. Konon sampai sekarang masih aktif dan berpindah-pindah tempat ritual. Ajaran ini membolehkan seks bebas, sebagai bentuk kasih terhadap Tuhan. Salah satu ajaran sesat kelompok ini, Yesus diyakini sebagai hasil hubungan seks antara Allah dan Maria.

Sekte ini dibentuk pada 1968 oleh David Berg di Huntington Beach, California, Amerika Serikat. Bagi para pengikut sekte ini, Berg disebut-sebut sebagai nabi. Karena dilarang, nama sekte ini kerap berganti-ganti nama. Belakangan COG dikenal sebagai Family of Loves (Keluarga Kasih).

Pada 1974, gerakan ini mulai bereksperimen dengan metode penginjilan yang disebut Menjala dengan Lirikan (Flirty Fishing). Metode penginjilan ini dilakukan dengan cara menggunakan seks untuk memperlihatkan kasih Allah dan memenangkan anggota baru dan mendapatkan dukungan.

5. Ajaran Ben titisan Syekh Malik di Majalengka

Ben yang aslinya berasal dari Jatiwangi mengaku sebagai titisan Syekh Malik. Kini Ben tinggal di Wanajaya, Kasokandel dan memiliki pengikut sekitar 20 orang yang merupakan warga sekitar. Sebagian warga memandang ajaran Ben sesat, karena tidak melaksanakan sholat.

Ajaran lain, Ben memperbolehkan anggotanya menikahi wanita yang telah memiliki suami, dan melakukan ritual yang dicurigai warga sebagai ritual sesat. MUI kecamatan Kasokandel, Camat, dan Kapolsek Kasokandel melakukan pengumpulan data penyelidikan terhadap kasus ini.

Nah itulah beberapa aliran seks bebas yang sesat yang pernah ada di Indonesia dan kemungkinan masiah terus dijalankan.

SOKIB mengatakan...

Pemerintah Kota Bekasi, Jawa Barat, tengah memastikan adanya dugaan praktik aliran sesat bernama ajaran ‘Bunda’ yang meresahkan warga Kelurahan Kayuringin, Kecamatan Bekasi Selatan.

“Sejumlah perilaku yang menjurus ke aliran sesat karena pengikutnya dilarang membacakan syahadat, insyaallah, maupun astaghfiirulah.

Seluruh pengikut hanya diam sementara Bunda membacakan mantra-mantra sambil menggoyang-goyang tasbih.

ajaran ini tidak membolehkan pengikutnya shalat lima waktu dan membaca kalimat syahadat, insya Allah, maupun astaghfiirullah.

Menurut Momon, Bunda dan keluarganya diketahui pernah diusir dari sebuah rumah kontrakan di Bekasi Barat karena dianggap meresahkan warga di situ.

“Hasil pengembangan kami ini akan kita rapatkan bersama dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bekasi untuk diputuskan apakah ajaran mereka masuk dalam kategori sesat atau tidak,

koplak mania mengatakan...

pernah ada aliran surga adn.. mereka berkelompok kecil, klo sholat dimasjid mereka telanjang laki perempuan, masyarakat bekasi setempat yang curiga dengan mereka kenapa setiap mau sholat masjid ditutup rapat, setelah diintip ketahuan mereka digerebek, kata mereka sholat telanjang dengan alasan mengikuti jejak nenek moyang adam dan hawa saat dulu disurga tanpa sehelai pakaian pun.. akhirnya mereka diusir dari sebuah komplek dibekasi itu sungguh diluar akal sehat.... bukankah sholat itu klo kelihatan auratnya batal tidak sah?? waspadalah ... banyak aliran aliran aneh yang marak dewasa ini mereka berpindah pindah tidak menenatap untuk mencari pengikut mereka mencari komplek perumahan yang bisa digunakan untuk tinggal dan merekrut

Anonymous mengatakan...

keri-kerinane malah wallahu alam
sami mawon dobolkura

Posting Komentar

silahkan komentarnya jika ada link mati harap lapor. jazakumullah